Selain Ditunjuk Jadi Ketua Tim Hukum, Eks Ketua Bawaslu Jeneponto Siap Memenangkan Paris Yasir di Pilkada

    Selain Ditunjuk Jadi Ketua Tim Hukum, Eks Ketua Bawaslu Jeneponto Siap Memenangkan Paris Yasir di Pilkada
    Calon Bupati Jeneponto, H. Paris Yasir, SE.,MM menunjuk Eks Ketua Bawaslu Jeneponto, Saiful, SH.,MH sebagai ketua Tim Hukum Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jeneponto tahun 2024 (foto: Indonesiasatu-Syamsir).

    JENEPONTO - Calon Bupati Jeneponto, H. Paris Yasir, SE., MM menunjuk Eks Ketua Bawaslu Jeneponto, Saiful, SH., MH sebagai ketua Tim Hukum Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jeneponto tahun 2024.

    Melalui via telephone, Saiful membenarkan bahwa dirinya telah ditunjuk oleh Paris Yasir selaku ketua tim hukumnya di Pilkada Jeneponto

    "Ya tentu saya dengan senang hati menerima tawaran ini, apalagi beliau H. Paris kan sahabat saya dan saya juga kenal baik dengan beliau, " ucap Saiful kepada media, Jumat (24/05/2024). 

    Eks Ketua Bawaslu Jeneponto tersebut mengatakan, H. Paris Yasir satu-satunya calon bupati Jeneponto yang datang di rumah bersilaturahmi dan menawarkan untuk menjadi ketua tim hukumnya di Pilkada.

    "Ya alhamdulillah sambil kita bincang-bincang, beliau meminta ke saya untuk menjadi ketua tim hukumnya, tentu ini saya anggap sebuah penghargaan, " terangnya.

    Saiful berkomitmen tak hanya mengawal dari sisi hukum saja. Namun juga, ia siap membantu memenangkan H. Paris Yasir di Pilkada Jeneponto dengan segala kemampuan dan sumber daya yang dimilikinya.

    Selain itu, tentu hal-hal lain juga sudah menjadi tugas dan kewajibannya. Baik terkait persoalan-persoalan sengketa di penyelenggaraan pemilukada maupun terhadap lembaga-lembaga lain.

    "Saya kira dengan pengalaman yang saya miliki selama ini cukuplah sebagai modal untuk mendampingi beliau, " tutupnya (*). 

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Sikapi Penilaian PANRB dan Ombudsman RI,...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Pleno, NasDem Usung Paris Yasir Berpasangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Modus Pura-Pura Belanja di Toko, Polsek Tamalatea Berhasil Ringkus Pelaku Pencurian Uang di Meja Kasir
    Cabup dan Cawabup Saling Menguat, Paslon Bupati Paris-Islam Diprediksi Menang di Pilkada Jeneponto
    Serentak, PPS se-Kec. Tamalatea Resmi Buka Pendaftaran Calon PANTARLIH Pemilukada 2024, Intip Jadwalnya.
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Heboh, Warga Jeneponto Digegerkan Penemuan Bayi Perempuan di Tepi Jalan, Intip Ciri-cirinya
    Cabup dan Cawabup Saling Menguat, Paslon Bupati Paris-Islam Diprediksi Menang di Pilkada Jeneponto
    KPU Jeneponto Gelar Debat Publik Pertama di Hotel Four Ponit Makassar, 4 Paslon Cabup dan Cawabup Tampil Memukau
    Aksi Cepat, Dinkes Jeneponto Atensi Seorang Warga 10 Tahun Lumpuh Total di Desa Bontosunggu
    Heboh, Warga Jeneponto Digegerkan Penemuan Bayi Perempuan di Tepi Jalan, Intip Ciri-cirinya
    Operasi Pekat, Polres Jeneponto Gerebek Praktek Judi, 2 Orang Ditangkap Terancam 4 Tahun Penjara
    Gegara Menantu Diduga Lakukan Pencurian Emas, Warga Robohkan Rumah Mertua yang Tak Bersalah di Mannuruki
    Selamat, Pj Bupati Junaedi Bakri Serahkan SK kepada 287 PPPK Lingkup Pemerintahan Jeneponto
    Lae-lae Tamanroya Bakal Dijadikan Kawasan Percontohan Lingkungan Sehat, Pj Bupati Jeneponto: Kita Usahakan Terealisasi Tahun Ini
    Pj Bupati Jeneponto Adakan Pertemuan dengan Direktur Bendungan Danau Kementrian PUPR, Ini yang Dibahas
    KPU Jeneponto Serahkan LHKPN 40 Caleg Terpilih ke DPRD, Intip Jadwal Pelantikannya

    Ikuti Kami