Komitmen Tingkatkan Pelayanan, RSUD Latopas Target Tipe B Usai Hari Jadi Jeneponto 1 Mei

    Komitmen Tingkatkan Pelayanan, RSUD Latopas Target Tipe B Usai Hari Jadi Jeneponto 1 Mei
    Kabid Pelayananan, Nur Tayeb upayakan 2024 RSUD Lanto Daeng Pasewang (Latopas) Kabupaten Jeneponto Target Tipe B

    JENEPONTO - Dari tipe C, kini, Rumah Sakit Lanto Daeng Pasewang (Latopas) Kabupaten Jeneponto target tipe B. 

    "Ia, diupayakan rumah sakit kita ini naik kelas dari tipe C ke tipe B, " ucap Kabid Pelayanan RS Latopas, Nur Tayeb kepada media, Selasa (16/04/2024). 

    Perubahan status itu, Ia targetkan setelah Hari Jadi Jeneponto ke 161 yang akan digelar pada 1 Mei mendatang.

    Menurutnya, dari segi kwalitas dan fasilitas, RSUD Latopas sudah masuk tipe B.

    "Sisa dari segi SDMnya kita butuh dokter spesialis dan beberapa tenaga-tenaga lainnya. Dan tahun ini sudah ada dokter spesialis yang dikirim, " katanya.

    Namun meski demikian, penetapan tipe B ini sangat tergantung pada kelengkapan dokumen dan komunikasinya dengan pihak dinas provinsi.

    "Yang jelas kami kedepan berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan, " jelasnya.

    Senada, Direktur RSUD Latopas, dr. Pasriany mengatakan, dua tahun terakhir ini, pihaknya betul-betul menggenjot pelayanan.

    Sebab ia belajar dari pengalaman, masyarakat pikir bahwa pelayanan RSUD Latopas kurang memuaskan. Hal inilah yang menjadi sebuah motivasi baginya untuk terus berusaha mengkikis asumsi tersebut agar rumah sakit ini menjadi idola. 

    "Nah, faktanya sekarang rumah sakit kita ful, kita bahagia bukan karena banyaknya pasien ya, tapi sudah ada rasa kepercayaan masyarakat terhadap rumah sakit Lanto Daeng Pasewang, " imbuhnya.

    Dari segi fasilitas, tahun ini RSUD Latopas bertambah pelayanan baru dari Kementerian Kesehatan. Namun fasilitas yang ada kata dia akan tetap diperbaiki. 

    "Pak Pj Bupati janji tahun ini rumah sakit kita tipe B, " tambahnya (*).

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Hari Pertama Masuk Kantor, Pj Bupati Jeneponto...

    Artikel Berikutnya

    Pj Bupati Jeneponto Rilis Sektor Pertanian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Heboh, Warga Jeneponto Digegerkan Penemuan Bayi Perempuan di Tepi Jalan, Intip Ciri-cirinya
    Tak Butuh Waktu Lama, Disdukcapil Jeneponto Tuntaskan Adminduk Korban Rudapaksa Cacat Fisik di Tamalatea
    Cabup dan Cawabup Saling Menguat, Paslon Bupati Paris-Islam Diprediksi Menang di Pilkada Jeneponto
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Operasi Pekat, Polres Jeneponto Gerebek Praktek Judi, 2 Orang Ditangkap Terancam 4 Tahun Penjara
    Respon Keluhan Warga, ULP-PLN Jeneponto Gerak Cepat Tindaki 3 Tiang Listrik Ancam Keselamatan Warga di Tamanroya
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Tim Visitasi Sulsel Tinjau RSUD Latopas Jeneponto Untuk Kesiapan Naik Great dari C ke Tipe B
    1.200 Relawan Dozer Bergerak Massif Siap Menangkan PASMI di Pilkada Jeneponto, Paris dan Islam Dipastikan Kuat
    Serentak, PPS se-Kec. Tamalatea Resmi Buka Pendaftaran Calon PANTARLIH Pemilukada 2024, Intip Jadwalnya.
    Gegara Menantu Diduga Lakukan Pencurian Emas, Warga Robohkan Rumah Mertua yang Tak Bersalah di Mannuruki
    Selamat, Pj Bupati Junaedi Bakri Serahkan SK kepada 287 PPPK Lingkup Pemerintahan Jeneponto
    Lae-lae Tamanroya Bakal Dijadikan Kawasan Percontohan Lingkungan Sehat, Pj Bupati Jeneponto: Kita Usahakan Terealisasi Tahun Ini
    Pj Bupati Jeneponto Adakan Pertemuan dengan Direktur Bendungan Danau Kementrian PUPR, Ini yang Dibahas
    KPU Jeneponto Serahkan LHKPN 40 Caleg Terpilih ke DPRD, Intip Jadwal Pelantikannya

    Ikuti Kami